OGN 2018 Beda dengan Sebelumnya, Inilah Pedomannya
Olimpiade Guru Nasional (OGN) 2018 kini dikemas berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Seleksi peserta kini dilakukan secara online. Jika sebelumnya dilakukan seleksi tertulis di kabupaten, kini seleksi diganti dengan seleksi administratif dan akademik.
Mekanis Seleksi OGN 2018
Seleksi OGN 2018 tetap dimulai dari tingkat kabupaten/kota. Namun, seleksi ini hanya berupa seleksi adminstratif dan akademik yang digelar secara daring (online). Selanjutnya dilakukan seleksi pada tingkat provinsi. Seleksi di tingkat provinsi dilakukan melalui tes tertulis dengan bentuk pilihan jamak (multiple choice) dan isian singktat/esai/mengarang. Semua perangkat tes disiapkan oleh direktorat pembinaan guru pendidikan dasar.
Seleksi pada tingkat nasional terdiri atas: (1) tes tertulis, (2) eksperimen/eksplorasi/untuk kerja, (3) makalah dan prestasi. Materi seleksi dan perangkat tes tingkat provinsi dan nasional disiapkan oleh direktorat pembinaan guru pendidikan dasar
Persyarataan peserta dan mekanisme selengkapnya dapat dipelajari di pedoman kegiatan dan surat informasi kegiatan. Silakan download di link ini: