-->

Download Contoh Blangko Ijazah Terbaru SD SMP SMA

Pada kesempatan kali ini admin akan membagikan Download Contoh Blangko Ijazah Terbaru SD SMP SMA dan juknis pengisiannya sesuai dengan permnediknud no 14 tahun 2017. bahwa :
MEMUTUSKAN : 
Menetapkan : 
PERATURAN KEPALA BADAN PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN TENTANG BENTUK, SPESIFIKASI, PENCETAKAN/PENGGANDAAN, PENDISTRIBUSIAN, DAN PENGISIAN BLANGKO IJAZAH PADA SATUAN PENDIDIKAN DASAR DAN PENDIDIKAN MENENGAH 
TAHUN PELAJARAN 2016/2017. 


Pasal 1 
Dalam Peraturan ini yang dimaksud dengan : 
1. Ijazah adalah dokumen resmi yang diterbitkan sebagai pengakuan terhadap prestasi belajar dan/atau penyelesaian suatu jenjang pendidikan setelah lulus 
dari satuan pendidikan. 
a. identitas peserta didik; 
b. identitas satuan pendidikan yang bersangkutan dan/atau satuan 
pendidikan penyelenggara Ujian Sekolah/ujian pendidikan kesetaraan dan 
Ujian Nasional; 
c. pernyataan bahwa peserta didik yang bersangkutan telah memenuhi 
seluruh kriteria dan dinyatakan lulus dari satuan pendidikan; dan 
d. daftar nilai mata pelajaran yang ditempuhnya. 

Pasal 3 
(1) Spesifikasi Blangko Ijazah terdiri atas : 
a. Spesifikasi kertas; dan 
b. Spesifikasi bingkai. 
(2) Spesifikasi kertas Blangko Ijazah sebagaimana dimaksud pada ayat (1) huruf a sebagai berikut. 
a. Jenis : kertas berpengaman khusus (security paper); 
b. Ukuran : 21 cm x 29,7 cm; 
c. Berat : 150 gr/m² dengan toleransi ± 4 gr/m²; 
d. Tebal : 150 mikrometer dengan toleransi ± 10 mikrometer; 
e. Opasitas : 90 % (minimum); 
f. Kecerahan : 80 % dengan toleransi ± 2 % (brightness); 
g. Bahan : pulp kayu kimia 100 %; 
h. Warna : putih; 
i. Pengaman : tanda air lambang negara Garuda Pancasila di tengah atas; dan 
j. Minutering : 1) berupa serat berwarna merah kasat mata yang berpendar berwarna merah jika disinari dengan sinar ultraviolet. 2) berupa serat berwarna biru dan kuning tidak kasat 
mata yang berpendar berwarna biru dan kuning.
Download Contoh Blangko Ijazah Terbaru SD SMP SMA

Download juga juknisnya 

Demikian postingan saya kali ini tentang Download Contoh Blangko Ijazah Terbaru SD SMP SMA semoga dapat membantu bapak ibu guru dalam pembuatan Ijazah dan SHUN disekolahnya masing masing,, semoga bermanfaat dan salam sukses guru indonesiaa...

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel