Download SOAL UAS Kelas 4 Kurikulum 2013 Revisi 2017 Ganjil
Ulangan Akhir Semester (UAS) adalah kegiatan yang dilakukan oleh pendidik untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik di akhir semester. Pada Artikel ini saya akan membagikan Soal UAS atau Ujian Akhir Semester Ganjil untuk kelas 4 Kurikulum 2013 Revisi 2017. Soal UAS Kelas 4 Semester Ganjil Kurikulum 2013 Revisi 2017 yang saya bisa bapak/ibu unduh di bawah ini sudah mencakup 5 tema, yaitu :
Tema 1 Indahnya Kebersamaan
Tema 2 Selalu Berhemat Energi
Tema 3 Peduli Terhadap Makhluk Hidup
Tema 4 Berbagai Pekerjaan
Tema 5 Pahlawanku
Berikut contoh Soal UAS/PAS Kelas 4 Kurikulum 2013 Revisi 2017 Semester Ganjil
SOAL UAS KELAS 4TEMA 2
Kerjakan soal-soal berikut!
1. Perubahan energi yang terjadi pada setrika listrik adalah….
A. energi gerak menjadi energi listrik
B. energi listrik menjadi energi cahaya
C. energi listrik menjadi energi gerak
D. energi listrik menjadi energi panas
2. Perahu layar nelayan dapat bergerak dengan memanfaatkan energi…
A. matahari
B. listrik
C. air
D. angin
3. Angin dan air merupakan sumber energi…
A. kimia
B. panas
C. gerak
D. cahaya
4. Berikut ini yang bukan merupakan energi alternative yaitu…
A. minyak bumi
B. angin
C. air
D. matahari
5. Cara membuat magnet adalah…,….dan…
6. Operasi hitung berikut yang hasilnya sama dengan 21 x 10 : 3 adalah….
A. 140 + 16 x 2
B. 125 x 2 - 180
C. (120 + 130) : 5
D. 13 x 10 – 20 x 5
7. Hasil dari 250 – 25 : 5 adalah…
8. Faktor persekutuan dari 15 dan 24 adalah….
A. 2
B. 3
C. 5
D. 7
9. FPB dari 24 dan 40 adalah…
10. KPK dari 50 dan 60 adalah….