-->

Cara Reset The Ink Absorber is Full Canon MP258

Ketika hendak mengeprint mulsul keterangan The Ink Absorber is Full, sekarang jadi tahu cara mengatasinya setelah menemukan postingan dari http://ibnuclimber.blogspot.com/2012/10/reset-canon-mp258-ink-absorber-is-full.html?m=1 Ini berawal saat membawa ke servisan printer tetapi sedang tutup, iseng cari di google ketemu deh. Berikut saya copas dengan beberapa edit dari blog tersebut.

tampilan eror print mp258

Bersihkan bantalan busa pembuangan tinta printer

Yang harus di perhatikan terlebih dahulu adalah membersihkan bantalan/busa tempat pembuangan tinta terlebih dahulu baru melakukan reset penghitung yang bisa dibilang reset printer. Penghitung ini ada pada printer yang tujuannya memang untuk memunculkan pesan tersebut setelah beberapa waktu.Kalau pada printer yang diinfus biasanya dipasang juga tabung pembuangan.
infus printer
Tapi kebetulan ditempat saya tidak memakai infus, jadi cukup bersikan tinta yang ada dalam bantalan/busa yang ada di dalam printer. Cara membersihkanya baiknya dengan membukanya, tetapi karena tidak punya alatnya kita bisa mencoba mebersihkannya dengan meyerapnya menggunakan tisu dengan cara membuka seperti hendak mau mengisi katrid dengan suntikan, kita gapai bantalan tersebut dengan tangan, meskipun hal ini kurang baik, tapi bisa berhasil. Setelah bantalan bersih/kering dari ceceran tinta lanjut ke langakah selanjutnya reset printer dengan menggunakan sofware

Reset The Ink Absorber is Full dengan menggunakan sofware

 1. Masuk ke "Service Mode" pada printer Anda. Untuk Canon MP258 caranya :

  • Printer dalam keadaan mati, kabel power/listrik terpasang.
  • Tekan tombol Stop/Reset dan tahan.
  • Kemudian tekan tombol Power(On/Off) dan tahan.
  • Tombol Power masih ditekan, lepaskan tombol Start/Reset.
  • Tombol Power masih ditekan, kemudian tekan tombol Start/Reset 2 kali berturut-turut.
  • Lepas tombol Power dan Start/Reset.
  • Printer akn melakukan proses dan LCD Panel menujukkan angka 0 (nol).
  • Printer berhasil masuk ke Service Mode.
  • Komputer akan medeteksi printer sebagai "New hardware/Device".
cara ke modus servis printer
Seting service mode
kode 0 untuk service mode
Masuk ke service mode
2. Buka software Resetter (download here - 146 KB).
  • Klik pada Main 
    alat servis printer
    Reseter canon mp258 Reset penghitung tinta
  • Tunggu printer berproses hingga mendapatkan pesan A function was finished.
    proser servise printer
  •  Dan printer akan mencetak dokumen dengan tulisan D=000.0.
    cetak clear penghitung tinta
    Behasil reset ink counter
  •  Lalu klik pada EEPROM Clear.
    cara service mode
  •  Tunggu printer berproses hingga mendapatkan pesan A function was finished.
  • Selesai. Tutup software resetter.
3. Matikan printer dengan menekan tombol Power. Lalu hidupkan kembali dalam Normal Mode. Printer sudah kembali siap digunakan
print out test printer
Printer siap digunakan lagi

Sensor pendeteksi isi tinta katrid canon mp258

Satu hal lagi yang sering kita jumpai sebagai pengguna printer Canon infusan, yakni tidak berfungsinya sensor pendeteksi level tinta/ink. Printer akan menyuruh kita untuk mengganti cartridge dengan yang baru, dan sebenernya cartridge tersebut masih dapat berfungsi normal, cuman dengan men-disabled/mematikan sensor pendeteksi level tinta/ink tersebut. Cara, ketika warning/peringatan tersebut (seperti gambar ini ni) muncul, tekan tombol "Stop/Reset" pada printer selama minimal 5 detik.
tekan tombol reset 5 detik
Tekan tombol reset 5 detik

Demikan, semoga bermanfaat
Spesial Thanks to http://ibnuclimber.blogspot.com/2012/10/reset-canon-mp258-ink-absorber-is-full.html (visit to view original post )


Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel